(1) Ketentuan Harga. Harga dapat berubah sewaktu-waktu, kecuali sehubungan dengan pesanan yang telah diterima oleh Penjual (Almera) dan harga penawaran yang masih berlaku, untuk jangka waktu yang ditentukan dengan surat penawaran atau jenis penawaran lainnya.
(2) Penjual dapat kapan saja menarik harga yang dikutip tanpa pemberitahuan sebelumnya, sebelum diterimanya pesanan / booking fee oleh Pembeli(Jama’ah). Semua harga didasarkan pada kuantitas yang ditentukan dan merupakan seluruh biaya atau sebagian dengan kondisi yang disebutkan pada penawaran.
(3) Setiap pemberitahuan atau permintaan dari Pembeli yang meminta perubahan dalam hal spesifikasi, kuantitas & kualitas, serta pada ruang lingkup jasa & pelayanan, Tidak akan berlaku kecuali jika diterima secara tertulis oleh pihak Penjual, khususnya penyesuaian terhadap harga, spesifikasi fasilitas, tanggal keberangkatan, dan kondisi lainnya.
(4) Penjual berhak untuk memperbaiki dan menyesuaikan penetapan atas harga karena informasi yang tidak akurat atau tidak lengkap, serta karena kesalahan administrasi, atau penyebab lainnya (pihak ketiga).
(5)Pihak Ketiga. Ketentuan mengenai harga (program umroh & haji ) serta program perjalanan lainnya yang di kutip oleh pihak penjual dapat berubah sewaktu-waktu menyesuaikan dengan keadaan maskapai, dampak ekonomi makro (perubahan kurs), pandemi (kebijakan karantina & kesehatan), serta segala jenis kondisi terkait dengan negara tujuan wisata.
(6) Minimum Participant. Untuk informasi harga yang terkutip pada website, flyer, broshur serta segala sesuatu yang berkenaan dengan kampanye marketing adalah untuk sedikit-dikitnya 25 orang.
(7)Global Economic Impact. Untuk informasi harga yang terkutip adalah harga yang di konversikan dalam mata uang rupiah, hal ini dikarenakan seluruh bentuk barang & jasa yang di tawarkan mengikuti harga International menggunakan kurs dollar (USD). Ketentuan ini akan menyebabkan perubahan harga apabila kurs rupiah melemah melewati angka Rp 14.500. Sehingga dipastikan akan ada penyesuaian harga dengan ketentuan ini.
(8) Pembeli (Jama’ah) wajib untuk menyerahkan sejumlah deposit atau booking fee minimum sebesar 10% dari total harga yang disepakati, Almera akan menyerahkan dokumen perjanjian perihal segala ketentuan yang disepakati bersama. Mengenai jenis layanan, fasilitas, maskapai & ketentuan lainnya yang sehubungan dengan jasa yang ditawarkan sebelumnya. Kemudian akan dilakukan penjadwalan & kontrak perjanjian bersama mengenai hak & kewajiban Almera – Jama’ah diatas materai & secara legal.
(9) Pemesanan dengan booking fee akan dapat menjadi keuntungan bagi pembeli karena dapat mengikat harga & penawaran, Selain itu peziarah pun akan memiliki lebih banyak waktu untuk mempersiapkan hal-hal lain terkait dengan perjalanan ziarah wisata.
(10) Pelunasan pembayaran minimal dilakukan 30 hari sebelum keberangkatan, Jika pembayaran penuh tidak diselesaikan sesuai jadwal yang ditentukan, Almera Travel atas kebijakannya sendiri, berhak mutlak untuk tidak mengembalikan uang jaminan dan membatalkan pemesanan.
(11) Pembatalan pemesanan oleh peserta harus dilakukan melalui pemberitahuan tertulis surat atau email untuk menghindari kesalahpahaman.
(11A) Jika pembatalan dilakukan lebih dari 30 hari sebelum tanggal penerbangan, deposit akan dikembalikan setelah dikurangi biaya manajemen 20%. Untuk pembatalan yang dilakukan 30 hari atau kurang dari tanggal penerbangan. Silakan lihat rincian di bawah ini:
Pendaftaran paling lambat 2 bulan sebelum jadwal keberangkatan.
Pembatalan 1 bulan sebelum keberangkatan dikenakan potongan 20% dari harga paket.
Pembatalan 3 minggu sebelum keberangkatan dikenakan potongan 25% dari harga paket.
Pembatalan 2 minggu sebelum keberangkatan dikenakan potongan 50% dari harga paket.
Pembatalan 7 hari sebelum keberangkatan dikenakan potongan 100% dari harga paket.
(11B) Perihal pengembalian dana dari pihak Almera akan diatur sesuai dengan SOP yang berlaku dari pihak Almera.
(11C) Tiket penerbangan, tiket kereta api, danlainnya yang sudah terbit. Maka, biaya yang telah dibayarkan tidak dapat dikembalikan.
(12) Jika ada peserta yang tidak dapat melanjutkan kunjungannya karena penolakan visa, maka biaya administrasi dan pemrosesan akan dikenakan sebagai berikut
(12A) Lebih dari 45 hari (dari tanggal keberangkatan) – Tidak Dikenakan Biaya.
(12B) Di bawah 44 hari (dari tanggal keberangkatan) Rp 3.500.000.
(13) Ketentuan mengenai kegiatan tour di negara tujuan dapat berubah sewaktu-waktu dengan adanya pemberitahuan terlebih dahulu. Perubahan jadwal minor pada lingkup penyesuaian jam / hari & waktu pelaksanaan yang mana tanpa mengubah susunan dalam itinenary yang disepakati bersama yang mana diinformasikan saat berada di negara tujuan wisata, bukanlah bentuk penjual dalam tujuan untuk mengurangi jenis manfaat & layanan yang ada. Melainkan hanya memberikan hal yang terbaik disesuaikan dengan keadaan yang ada.
(14) Apabila selama kegiatan tour atau peribadatan berlangsung terjadi bencana alam, atau segala bentuk force majeur maka kegiatan tour dapat dihentikan secara sepihak oleh pihak Almera.
(15) Bagi Peserta yang sudah berusia 65 (enam puluh lima tahun) ke atas wajib disertai dengan adanya pendamping atau dengan keluarga atau kerabat. Tentunya hal ini penting, karena untuk menghindari terjadinya masalah yang tidak diinginkan ke depan.
(16) Pihak ketiga adalah Perusahaan dan/atau agen terkait yang hanya bertindak sebagai agen pendukung agar terlaksananya perjalanan yang khidmat, aman, nyaman & berkesan. Pihak ketiga Bekerjasama dengan pihak Almera Travel secara langsung & tidak langsung diantaranya: Perusahaan Transportasi Bus, Maskapai Penerbangan, Hotel, Catering, Asuransi, bandara dan prinsipal lainnya,
(17) Almera travel tidak bertanggung jawab karena kebijakan & kelalaian yang ditimbulkan oleh Pihak ketiga secara langsung seperti:
(17A) Ketidakakuratan, kesalahan deskripsi, atau perubahan pada setiap kunjungan atau rencana perjalanan.
(17B) Pengeluaran tambahan yang akan timbul atau penggantian dana karena keterlambatan atau perubahan layanan, jadwal, delay serta keterlambatan faktor cuaca, wabah (menyebabkan karantina), bencana, perang, dsb,
(17C) Almera tidak bertanggung jawab atas kerusakan, kehilangan barang pribadi atau kehilangan bagasi atau kecelakaan. Adalah tanggung jawab asuransi dan disaranakan untuk mendaftarkan asuransi lain apabila tidak dicover oleh pihak asuransi yang ditunjuk Almera. Jika bagasi hilang atau rusak karena kelalaian pihak Almera atau pegawai, tanggung jawab maksimum per bagasi adalah Rp 1.000.000.
(17D) Deportasi atau penolakan penerimaan jamaa’h yang berkunjung oleh imigrasi negara tujuan wisata ziarah. Pihak berwenang sebagai akibat dari kepemilikan barang secara tidak sah atau kepemilikan dokumen perjalanan yang tidak benar atau alasan lain atau yang tindakan dan kegiatannya dianggap subversif oleh pemerintah asing yang bersangkutan.
(18) Setiap orang yang berpartisipasi dalam setiap paket perjalanan wisata ziarah yang diselenggarakan oleh Pihak ketiga dalam segala hal dianggap menanggung risiko sendiri secara sadar atas segala tindakan yang beresiko (diluar batas & kewajaran yang ditentukan secara hukum, norma & agama) maka Perusahaan pihak ketiga tidak bertanggung jawab & tidak dapat dituntut secara hukum.
(19) Perusahaan pihak ketiga & terkait berhak untuk mengubah atau memodifikasi dengan atau tanpa pemberitahuan sebelumnya tentang rencana perjalanan, mengatur perjalanan dan akomodasi dalam segala hal yang diperlukan atau menarik layanan termasuk karena keadaan di mana prinsipal tidak memiliki kendali .
(20) Almera Travel juga berhak untuk membatalkan atau menarik setiap pemesanan yang dibuat oleh atau atas nama jama’ah sebelum keberangkatan baik karena kelalaian pihak ketiga atau untuk alasan termasuk jumlah peserta yang tidak memenuhi kuota & tidak ada kewajiban apapun yang harus ditanggung oleh Almera Travel sehubungan dengan pembatalan yang terjadi tersebut. Keputusan Almera Travel bersifat final dan konklusif. Uang yang dibayarkan oleh anggota tour & jama’ah untuk biaya pemesanan akan dikembalikan penuh 100%.
(21) Jika terjadi masalah yang disebabkan oleh oknum peserta ziarah yang mana menimbulkan kegaduhan, gangguan yang sekiranya menyebabkan tidak akan berjalannya tour dengan khidmat, lancar, nyaman & aman serta tindakan ancaman keselamatan fisik maupun non fisik (verbal). Maka tour leader (muthowif) memiliki keleluasaan penuh untuk meninggalkan anggota tour dalam barisan. Keputusan tour leader dalam hal ini adalah final dan konklusif. Almera Travel tidak dapat melakukan pengembalian uang untuk setiap bagian dari tour yang belum terselesaikan.
(21) Harga, layanan, dan ketentuan program tour berdasarkan keadaan yang berlaku pada saat penerbitan pamflet / penawaran ini dan dapat berubah dengan atau tanpa pemberitahuan.
(22) Tiket yang diterbitkan adalah tiket khusus yang terbatas pada Maskapai tertentu saja yang tidak dapat dinegosiasikan, tidak dapat diterbitkan kembali, tidak dapat dikembalikan, dan tidak dapat dialihkan. Setiap perubahan rute atau perubahan tanggal perjalanan oleh peserta sepenuhnya merupakan risikonya sendiri. Almera travel atau pihak ketiga terkait tidak memiliki tanggung jawab atas ketidaknyamanan dan biaya tambahan yang timbul.
(23) Apabila terjadi Kejadian di luar kendali pihak Almera, maka berlaku seperti terinci pada keterangan dibawah ini;
(23A) Bagi Peserta tour yang tidak diizinkan atau ditolak masuk sehingga terjadi tindakan seperti deportasi oleh pihak imigrasi Negara setempat (meskipun sebagai pemegang VISA resmi). Sepenuhnya adalah bukan tanggung jawab Almera.
(23B) peserta tour yang ditolak masuk oleh perusahaan penerbangan dalam wilayah hukum negara asal maskapai karena adanya indikasi yang tidak berkaitan dengan kegiatan tour, maka Almera berhak secara sepihak meninggalkan peserta dalam rombongan.
(23C) Peserta tour yang dalam perjalanan menderita sakit, atau diduga ada gangguan mental & kelainan jiwa atau dalam perjalanan mengalami kecelakaan serius, dan terpaksa harus kembali ke tanah air dan tidak dapat melanjutkan kegiatan tour maka sepenuhnya biaya yang timbul adalah tanggung jawab peserta atau asuransi (apabila ter-cover) dan biaya karena ada sebagian kegiatan yang belum selesai terlaksana menjadi hangus,
(23D) Peserta tour yang menyimpang dari perjalanan yang telah ditentukan, terpaksa membatalkan sebagian atau seluruh perjalanan setelah keberangkatan. Maka, tidak mendapatkan pengembalian uang atau bentuk pengembalian lainnya atas jasa yang belum atau tidak digunakan.
(24) Tanggung jawab maskapai yang digunakan dalam tour terbatas pada apa yang tercantum dalam kontrak penumpang yang dibuktikan dengan tiket. Maskapai tidak bertanggung jawab atas tindakan, kelalaian atau kejadian apa pun selama penumpang tidak berada di kursi pesawatnya.
(25) Almera travel memiliki hak untuk menerbitkan tiket untuk Pesawat, Kereta Api, Ferry, Hotel, Bus, dan Akomodasi Iainnya. Maka, pihak Almera Travel tidak berkewajiban meminta konfirmasi kepada peserta tour.
(26) Apabila jumlah peserta untuk program tour tidak memenuhi kuota atau kurang dari 25 peserta. Maka, pihak Almera dapat memberikan pilihan untuk memundurkan jadwal tour atau tetap memberangkatkan jemaah dengan konsekuensi penyesuaian tarif. Semua itu atas dasar persetujuan peserta tour.
(27) Informasi dalam brosur, website & katalog adalah benar sepanjang tidak melewati masa berlakunya. tetapi, Almera tidak dapat menjamin bahwa rincian atau fasilitas yang terkutip akan menjadi selalu tersedia terutama jika tidak ada kontrol & kuasa langsung terhadap prinsipal pihak ketiga.
(28) Apabila layanan yang tercantum dalam broshur, website atau katalog seperti layanan penginapan atau Hotel tidak dapat dipesan atau dibooking karena hal tertentu (misal penuh). Maka akan diganti dengan fasilitas yang setaraf. Begitu pula untuk fasilias penerbangan, bus & lainnya.
(29) Apabila peserta memilih menggunakan fasilitas diluar dari yang tercantum dalam ketentuan broshur, website & katalog dan tanpa sepengetahuan & izin pihak Almera. Maka, pihak Almera berhak untuk meninggalkan peserta dalam rombongan tanpa terkecuali.
CATATAN:
(a) Semua informasi yang terkandung di broshur, website & katalog dapat berubah tanpa pemberitahuan sebelumnya.
(b) Syarat dan ketentuan terikat dengan syarat dan ketentuan khusus selama masa pandemi COVID 19. akan dijelaskan secara terperinci & detail Pada saat pendaftaran.